10 steps to a green and more efficient production

Carbon reduction for green production - all you need to know
10 steps to green compressed air production

Semua yang perlu Anda ketahui tentang proses pneumatic conveying

Lihat bagaimana Anda bisa menciptakan proses pneumatic conveying yang lebih efisien.
3D images of blowers in cement plant
Tutup
Seri GAR

Kompresor Ulir Injeksi Oli GAR 5-37

Performa yang tahan lama dalam kondisi terberat

Kompresor ulir injeksi oli berpendingin udara GAR 5-37 dirancang untuk aplikasi bergerak dalam kondisi sekitar yang ekstrem. Kompresor ini merupakan solusi yang andal, ringkas, dan ringan, serta memiliki tingkat kebisingan rendah yang ditujukan untuk dipasang di atas, di dalam, atau di bawah kendaraan. Tersedia dari penyaluran udara bebas dari 500 hingga 4.500 l/mnt. (18 hingga 160 cfm).

Kompresor Ulir Injeksi Oli GAR 5-37

Spesifikasi teknis utama

Kapasitas FAD l/dtk

9 l/s - 72 l/s

Kapasitas FAD

32,28 m³/h - 258,25 m³/h

Unduhan Teratas

BROSUR PRODUK
GAR 5-37
Kompresor Ulir Injeksi Oli
Unduh
Unduh
Brosur produk
Solusi Udara Bertekanan untuk Mobilitas
Kereta | Bus | Kendaraan kerja berat
Unduh
Unduh
Lihat semua Unduhan
    Hubungi kami

Deskripsi

Kompresor ulir GAR 5-37

Kompresor injeksi oli kami menawarkan kinerja terbaik di kelasnya dan tidak membutuhkan banyak ruang. Kompresor ini juga dirancang untuk menyediakan satu sisi akses tunggal untuk memudahkan pemeliharaan. Selain mudah diintegrasikan dalam unit pembangkit dan pemrosesan udara penuh, kompresor ini juga amat ringkas karena dilengkapi pengering udara opsional, filter, dan bilik kontrol.

Berkat pengalaman panjang sebagai produsen kompresor ulir injeksi oli selama beberapa dekade, Atlas Copco mampu menghadirkan kompresor yang menjamin pelumasan sempurna bahkan dalam kondisi yang paling lembap dan panas atau siklus beban yang pendek sekalipun. Kompresor kami dirancang, dibuat, dan diuji untuk memenuhi aplikasi bergerak terberat (kondisi iklim ekstrem, kelembapan tinggi, lingkungan berdebu, guncangan dan getaran, ketinggian yang tinggi) dan sesuai dengan standar perkeretaapian internasional.

 

Integrasi fleksibel

Efisiensi pendinginan

Dengan desain ramping dan bahan yang tahan lama, Anda akan mendapatkan total biaya kepemilikan terbaik. Sistem pendingin kami juga dapat disesuaikan untuk menghadap ke atas, ke bawah, atau ke samping, sehingga kompresor kami dapat diintegrasikan dengan mudah di kendaraan Anda guna memberikan efisiensi pendinginan terbaik.

Opsional

  • Penggerak berbeda: Kompresor dapat dilengkapi dengan motor bertenaga AC atau motor hidraulik.
  • Konektor tegangan kontrol: Untuk menghubungkan kabel tegangan kontrol dengan mudah
  • Konektor tegangan motor: Untuk menghubungkan kabel tegangan daya dengan mudah.
  • Pengolahan kondensasi: Untuk memproses kondensat dari saluran filtrasi menjadi air bersih sekali pakai.
  • Persetujuan berbeda seperti CE, ASME, dsb.
  • Katup muat/lepas: Untuk dapat mengontrol kompresor dalam berbagai aplikasi.
  • Switch tekanan kontrol: Untuk mengatur kompresor sesuai dengan kebutuhan udara dengan mengukur tekanan dalam sistem.
  • Switch tekanan alarm: Untuk mencegah kompresor dinyalakan ulang terlalu cepat setelah tekanan balik yang tinggi jika terjadi gangguan catu daya.
  • Switch anti-rotasi: Untuk mencegah kompresor dinyalakan ke arah putaran yang salah.
  • Switch filter inlet: Untuk peringatan jarak jauh jika filter saluran inlet tersumbat.
  • Kit pemanas: Untuk mengoperasikan kompresor pada suhu udara sekitar yang rendah antara -40 °C/-40 °F dan -25 °C/-13 °F.
  • Starter motor Y/D atau DOL.
  • Rangka yang disesuaikan: Untuk mengintegrasikan kompresor dengan mudah ke dalam ruang yang tersedia di dalam, di bawah, atau di atas kendaraan.
  • Kap suara Disesuaikan: Untuk arah aliran pendinginan yang tersedia, degan melindungi kompresor dari komponen eksternal, untuk mengurangi emisi suara kompresor.

Dapatkan penawaran gratis dari ahli Atlas Copco kami

Manfaat

Manfaat teknis

Pemeliharaan mudah
GAR 5-37 dirancang untuk menyediakan satu akses samping untuk kemudahan dalam pemeliharaan.
Total biaya kepemilikan
Desain yang ramping dan bahan yang tahan lama memberikan total biaya kepemilikan terbaik.
Kompresor Ulir Injeksi Oli GAR 5-37

Spesifikasi

Spesifikasi teknis

Properti Teknis Nilai

Kapasitas FAD l/dtk

9 l/s - 72 l/s

Kapasitas FAD

32,28 m³/h - 258,25 m³/h

(Versi 50 Hz)

* Kinerja unit diukur pada unit standar (sebelum pengeringan) menurut ISO 1217, Lampiran C, edisi terbaru.

** Kemungkinan tekanan keluar antara 6 hingga 13 bar

*** Tingkat tekanan suara pada 4,6 m

Unduh

Bacaan Tambahan

Topik Terkait

Produk terkait

Produk terkait

Servis

Servis tambahan