Tahun 2020 membuktikan bahwa kita tak bisa dengan mudahnya seperti dahulu membuat prediksi untuk beberapa tahun, atau bahkan hanya beberapa bulan, mendatang. Rencana sematang apa pun bisa buyar akibat situasi tak terduga. Dalam masa-masa yang tidak menentu ini, rasanya tenang mengetahui ada produk yang dapat diandalkan untuk masa depan.
Salah satunya adalah pengering desikan. Waktunya menyambut masa depan bersama Cerades™ -- desikan padat pertama di dunia. Bagi Atlas Copco, perusahaan yang dikenal akan inovasi dan kompetensinya, pengembangan teknologi revolusioner seperti Cerades™ merupakan sesuatu yang istimewa. Selain peningkatan dari produk sebelumnya, produk ini juga jauh lebih baik.Pengering adsorpsi konvensional berisi ribuan butiran kecil desikan yang terbuat dari alumina aktif, saringan molekuler, atau gel silika. Bahan tersebut digunakan untuk mengeringkan udara terkompresi. Butiran ini serupa dengan yang terdapat dalam kemasan kecil untuk menjaga produk baru tetap kering serta menyerap dan menjaga kelembapan udara.Penyaringan dilakukan dengan mendorong udara melalui butiran-butiran tersebut, yang membutuhkan energi yang lumayan. Selain itu, karena desikan hancur seiring waktu, proses ini menghasilkan debu halus yang berbahaya bagi kesehatan dan lingkungan. Butiran-butiran yang hancur pun kemudian dapat menyebabkan penurunan kualitas udara dan memerlukan pemeliharaan yang cukup sering.Setelah bertahun-tahun melakukan riset dan pengembangan, Atlas Copco berhasil mengembangkan desikan yang bebas dari kelemahan-kelemahan di atas.Mari kenali Cerades™ lebih dekat dan ketahui bagaimana teknologi tersebut menghadirkan revolusi teknologi pada pengering desikan.
Cerades™ tidak mendorong udara terkompresi melalui ribuan butiran desikan, tetapi justru mengalirkannya melalui tabung yang lurus dan terstruktur. Berkat sedikit penghalang, penurunan tekanan menjadi lebih rendah sehingga energi yang diperlukan untuk mengoperasikan pengering pun jauh lebih sedikit.
Artinya, pengeluaran pun dapat ditekan seminimal mungkin, dan itu baru satu dari sekian banyak keunggulannya.
Jika udara terkompresi didorong melalui pengering biasa, butiran desikan beterbangan dan pada akhirnya hancur menjadi debu halus. Jika tidak disaring, udara dan peralatan hilir dapat terkontaminasi. Sebaliknya, penyaringan pun membuat biaya operasi membengkak dan menghasilkan lebih banyak limbah.
Selain itu, debu ini berbahaya bagi kesehatan dan lingkungan karena menyebar di lingkungan sekitar ketika desikan diganti, dan dapat membahayakan teknisi servis maupun personel operasional.
Cerades™ dapat bertahan lebih lama dan menghilangkan masalah debu. Selain dapat menekan biaya, produk ini juga telah memperoleh sertifikasi ISO 8573-1:2010 Kelas 2 untuk kemurnian udara bebas partikel tanpa perlu penyaringan tambahan.
Tanpa butiran yang terus bergerak dan memantul, Cerades™ pun beroperasi tanpa getaran sehingga dapat dipasang secara horizontal dan mampu dioperasikan terus-menerus dalam lingkungan penggunaan yang berat, misalnya industri transportasi.
Selain itu, Cerades™ dapat menangani temperatur masukan hingga 70°C, sehingga pengering desikan ini ideal untuk suhu sekitar atau masukan yang tinggi.
Cerades™ kini tersedia secara eksklusif dalam seri pengering adsorpsi Atlas Copco CD+20-335 baru. Selain mengedepankan keunggulan desikan baru, produk ini juga sangat kuat, efisien, andal, dan senyap.Dari segudang fitur andalan CD+ , produk ini dapat beroperasi tanpa henti dengan aliran udara 100%, ini merupakan keunggulan utama dibandingkan sebagian besar pengering yang hanya mampu mencapai 70-80%. Dibandingkan dengan pengering CD standar, sistem ini juga mengurangi proses pembuangan udara sebesar 15%.Meskipun CD+ 20-335 memiliki titik embun tekanan standar -20°C/-5°F, -40°C/-40°F, pengguna dapat menyesuaikannya untuk memenuhi kebutuhan khusus masing-masing.Sistem peredaman yang inovatif memastikan kinerja yang senyap dengan penurunan tekanan yang minimal.
Seri CD+ dilengkapi dengan kontroler sentuh Elektronikon® yang canggih. Kontroler ini memiliki indikator peringatan, penonaktifan pengering, serta penjadwalan pemeliharaan. Dengan begitu, pengguna dapat memaksimalkan kinerja dan efisiensi pengering dengan mudah.Dipadukan dengan pemantauan jarak jauh SMARTLINK, pengguna dapat mengoptimalkan pengering ini dari mana saja.Pendek kata, dalam dunia yang tak menentu seperti sekarang ini, Cerades™ akan menjadi produk yang selalu dapat diandalkan. Teknologi revolusioner ini tak ayal lagi akan menjadi standar baru dalam industri pengering desikan.
Pendek kata, Cerades™ adalah sebuah teknologi hebat dalam kinerja udara terkompresi. Hubungi kami dan pelajari bagaimana Cerades™ dapat meningkatkan sistem udara Anda…
Pendek kata, Cerades™ adalah sebuah teknologi hebat dalam kinerja udara terkompresi. Hubungi kami dan pelajari bagaimana Cerades™ dapat meningkatkan sistem udara Anda…
Semua yang perlu Anda ketahui tentang pengering udara terkompresi. Laporan resmi ini akan memberi Anda gambaran menyeluruh tentang berbagai teknologi dan pilihan yang tersedia di pasar.
Apakah Anda memerlukan bantuan lainnya atau memiliki pertanyaan khusus? Hubungi salah satu ahli kami dengan mengeklik tombol di bawah ini.